DONYASPORT, Kamboja — Mantan manajer Tim Nasional Indonesia U-19 Piala AFF 2011, Kennedy Husein merasa bangga dan terharu saat menyaksikan langsung kelolosan Timnas Indonesia ke final sepak bola putra Sea Games 2023, Kamboja, Sabtu (13/5/2023).
Kennedy yang juga Bendahara Umum KONI Aceh itu sedang berada di Kamboja mendampingi Ketua Umum H Kamaruddin Abubakar meninjau dan memotivasi atlet Aceh yang bertanding di Sea Games Kamboja.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Olympic, Phnom Penh, Kamboja, Kennedy ikut didampingi Wakil Ketua I KONI Aceh HT Rayuan Sukma dan Ketua Pelatda PON H Bakhriar Hasan. “Jika membayangkan kondisi di bench, ini sangat menegangkan dan bisa jantungan. Benar-benar dramatis,” ujar dia.
Memang, laga Indonesia vs Vietnam di babak semifinal sepakbola putra Sea Games cukup sengit. Timnas Indonesia U-22 dan Timnas Vietnam U-22 bertarung untuk memperebutkan tiket ke final SEA Games 2023.
Selangkah menuju puncak perjuangan! ✊🇮🇩
Mari bersatu, kawal Garuda Nusantara terbang tinggi! 🦅#KitaGaruda #TimnasDay pic.twitter.com/XYh7FarnL6
— PSSI (@PSSI) May 13, 2023